Stop Buang Sampah Ke Sungai, Ditpolairud : Jaga Kebersihan Sungai

Pulang Pisau – Ditpolairud Polda Kalteng melalui Patroli XVIII-2002 rutin memberikan jangan membuang sampah ke sungai agar terhindar dari bencana alam, Selasa (4/2/25). 

Pihaknya berharap, masyarakat dapat  bersama-sama menjaga kebersihan lingkungan dengan tidak membuang sampah ke sungai.

“Sungai kita sudah tercemar dengan limbah cair jangan ditambah lagi dengan pembuangan sampah padat di sungai. Masyarakat dapat memanfaatkan fasilitas lainnya untuk membuang sampah, jangan buang sampah di sungai,” kata Kapolda Kalteng Irjen Pol Djoko Poerwanto melalui Dirpolairud Kombes Pol Dony Eka Putra, S.I.K., M.H.

“Sampah yang dibuang ke sungai akan sampai ke laut dan itu sangat berbahaya. Sampah yang masuk ke laut kemudian dimakan biota laut akan menimbulkan kerusakan yang lebih besar lagi,” jelasnya.

Lebih lanjut, Dia juga menerangkan imbauan tersebut bukan hanya disampaikan kepada masyarakat bantaran sungai. Tetapi juga kepada para pelayar, agar tidak membuang limbah dari kapal ke sungai. 

“Kami juga rutin mengimbau para pelayar untuk tidak membuang limbah ke sungai,” jelas Dirpolairud. 

Pada kalimat penutupnya didepan awak media, Banda mengharapkan semua elemen masyarakat untuk dapat meningkatkan kesadaran diri akan kebersihkan lingkungan dengan tanpa membuang sampah sembarangan. (Ak)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *