Palangka Raya – Dalam upaya untuk memberantas peredaran narkoba, Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polresta Palangka Raya bekerja sama dengan warga setempat untuk melawan penyalahgunaan narkotika.
Salah satu cara yang dilakukan adalah dengan pendekatan langsung kepada pengemudi ojek online (ojol) yang tengah bersantai.
Dalam kegiatan tersebut, petugas memberikan edukasi tentang bahaya narkoba, ciri-ciri peredaran narkotika, serta langkah-langkah yang harus diambil jika menemukan indikasi transaksi narkoba.
Kasatresnarkoba Polresta Palangka Raya, Kompol Aji Suseno, mengungkapkan bahwa pengemudi ojol memiliki peran yang sangat vital dalam pemberantasan narkoba.
“Sebagai mitra yang aktif di lapangan, pengemudi ojol memiliki akses luas ke berbagai daerah dan berpotensi menjadi garda terdepan dalam memberikan informasi tentang peredaran narkoba,” katanya mewakili Kapolresta Palangka Raya, Kombes Pol Dedy Supriadi, S.I.K., M.H., Selasa (18/2/2025) siang.
Dalam kesempatan yang sama, petugas juga mengimbau para pengemudi ojol agar tidak terlibat dalam aktivitas ilegal, seperti menjadi kurir narkoba.
“Mari bersama-sama menjaga Palangka Raya dari ancaman narkoba untuk generasi yang lebih baik dan mendukung Asta Cita pemerintah,” ujarnya.
Melalui pendekatan ini, Satresnarkoba Polresta Palangka Raya berharap dapat memperkuat sinergi antara kepolisian dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang bebas dari narkoba. (dk_reborn)