Palangka Raya – Ditlantas Polda Kalteng terima kunjungan yang dilakukan oleh para guru dan murid dari TK Tk Islam Yasalmuna Palangka Raya, yang dilaksanakan di Halaman Sat.PJR Ditlantas Polda Kalteng, Rabu (12/2/2025) pagi.
Kapolda Kalteng Irjen Pol Drs. Djoko Poerwanto melalui Direktur Lalu Lintas Polda Kalteng Kombes Pol R.S. Handoyo, S.I.K., M,Si. mengatakan kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan oleh Ditlantas untuk mewujudkan generasi anak bangsa tertib berlalu lintas sejak dini.
“Dalam kegiatan kunjungan ini, kita menyampaikan edukasi tentang aturan dasar dalam berlalu lintas kepada para murid, yang mana ini tidak lain sebagai wujud nyata Dikmas Lantas bagi anak sejak usia dini,” ungkap Dirlantas.
Selain itu juga, anggotanya memperkanakan kepada murid – murid tentang pentingnya menggunakan helm pada saat berkendara mengunakan sepeda motor bersama orang tua.
Dengan harapan mereka ini nantinya juga bisa mengingatkan orang tuanya saat dibonceng menggunakan motor terlebih pada saat pergi ke sekolah, untuk selalu menggunakan helm demi keselmatan bersama.
“Kita harapkan nantinya anak-anak ini ketika sudah dewasa nantinya sudah mengenali fungsi rambu lalu lintas, serta bisa menjadi agen-agen perubahan yang membawa Indonesia kearah yang lebih baik dan tentunya menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas.” pungkasnya. (lrz)