Polresta Palangka Raya – Untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di kawasan perbankan, personel Satuan Samapta (Satsamapta) Polresta Palangka Raya melaksanakan patroli dialogis dengan menyambangi Kantor BRI Unit Seth Adji.
Kapolresta Palangka Raya, Kombes Pol Dedy Supriadi, S.I.K., M.H., melalui Kasatsamapta AKP Suyatman, menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memastikan lingkungan perbankan tetap aman dan kondusif, sekaligus memberikan rasa nyaman kepada masyarakat yang sedang bertransaksi.
“Patroli dialogis ini merupakan bentuk pelayanan kami kepada masyarakat, khususnya di lokasi-lokasi strategis seperti perbankan, untuk mencegah terjadinya tindak kejahatan,” katanya, Rabu (22/1/2025) pagi.
Dalam kunjungannya, personel berdialog dengan karyawan dan nasabah BRI untuk menyampaikan imbauan terkait keamanan, seperti kewaspadaan terhadap aksi pencurian atau penipuan.
Selain itu, petugas juga memeriksa area sekitar untuk memastikan tidak ada potensi gangguan kamtibmas.
Kegiatan ini disambut positif oleh pihak BRI, yang menyampaikan apresiasi atas upaya kepolisian dalam menjaga keamanan di lingkungan perbankan.
Satsamapta Polresta Palangka Raya akan terus meningkatkan patroli rutin di area publik dan objek vital guna memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat. (dk_reborn)